Blog sederhana yang berisi tentang berbagi materi, Tutorial, pengalaman, hiburan, Trik dan Tips, dan masih banyak lagi.

Cara Membuat Sitemap Untuk Blog Paling Mudah dan 100% SEO Friendly

Pada artikel kali ini saya akan sedikit menjelaskan tentang bagaimana cara membuat sitemap untuk blog yang SEO friendly. Apa itu sitemap ? dan apa kegunaannya ? sitemap yaitu sebuah peta situs atau daftar isi dari blog yang kegunaannya sebagai alat navigasi untuk memudahkan pengunjung blog mencari daftar isi dari blog kita. Sehingga jika pada blog kita menyediakan sitemap maka pengunjung blog kita tentunya akan senang dan juga betah berlama - lama di blog kita, dan tentunya pageview kita akan bertambah :-)

Oke langsung saja kita mulai cara membuatnya
1. Login terlebih dahulu ke blogger.com
2. Setelah masuk ke blogger, kita pilih Laman kemudian klik Laman Baru

Cara Membuat Sitemap Untuk Blog Paling Mudah dan 100% SEO Friendly


3. Setelah laman baru terbuka, kemudian kita ubah settingan dari Compose klik menjadi HTML

Cara Membuat Sitemap Untuk Blog Paling Mudah dan 100% SEO Friendly


4. Pada entri judul isikan Sitemap
5. Kemudian pastekan kode script dibawah ini
<script src="https://sites.google.com/site/javamusika/script-sitemap/sitemap.js" type="text/javascript"></script>


<script src="https://profesionaltechn.blogspot.com/feeds/posts/default?max-results=9999&amp;alt=json-in-script&amp;callback=loadtoc"></script> 
Catatan : Ganti tulisan yang berwarna biru menjadi url blog kalian !
6. Setelah semuanya beres, tinggal kita klik Publikasikan
7. Lihat hasilnya dulu :-)
8. Jangan lupa url sitemapnya copy pastekan pada template dan kita buat menu baru agar pengunjung blog lebih mudah menavugasi daftar isi dari blog kita :-) seperti gambar dibawah ini

Cara Membuat Sitemap Untuk Blog Paling Mudah dan 100% SEO Friendly


Seperti itulah gambaran tentang Cara Membuat Sitemap Untuk Blog Paling Mudah dan 100% SEO Friendly. Sedikit masukkan dari saya, untuk membuat sitemap harus sesimpel - simpel mungkin, janganlah terlalu rumit, karena dampak buruk dari sitemap akan berdampak buruk pula pada blog kita.

Sekian dari saya, bila ada kekurangan mohon maaf sebesar - besarnya, jika ada pertanyaan janganlah sungkan berkomentar di kolom yang sudah disediakan :-) tidak ada salahnya kita share artikel ini ke pengguna blog lain atau ke media sosial... :-)

Share This Article


0 Komentar untuk "Cara Membuat Sitemap Untuk Blog Paling Mudah dan 100% SEO Friendly"

Back To Top